Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Taman Kanak-kanak Al Qur’an (LPPTKA)
merupakan organisasi dari Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid
Indonesia (BKPRMI) sesuai dengan hasil Musyawarah Nasional (Munas XII)
di MAKASSAR, 21 – 23 FEBRUARI 2014
Gerak dan langkah nyata LPPTKA BKPRMI dalam upaya pembinaan dan
pengembangan gerakan membaca, menulis, memahami dan mengamalkan Al
Qur’an melalui unit-unit TKA/TPA serta unit pendidikan dan pengajaran
lainnya membuahkan hasil semakin berkembangnya unit-unit TKA/TPA dengan
lebih dari 95.000 unit TKA/TPA yang tersebar hingga ke pelosok desa di
tanah air.
Fungsi:
Sebagai wahana pelayanan ummat dalam bidang pendidikan dan pengajaran Al
Qur’an terutama untuk kalangan anak-anak di lingkungan masjid, mushalla
dan sebagainya
Tujuan:
Mewujudkan generasi Qur’ani yaitu generasi ummat yang beriman dan
bertaqwa yang menjadikan Al Qur’an sebagai bacaan utama dan pedoman
hidupnya, berakhlak muliam sehat, cerdas dan mempunyai kemandirian yang
dinamis serta rasa tanggungjawab social yang tinggi dalam tatanan
masyarakat madani.
Motto:
Visi dan misi lembaga dicerminkan dalam motto:
Menyiapkan Generasi Qur’ani
0 komentar:
Posting Komentar